Sudah beberapa hari setelah lebaran, dan rasanya saya sudah begah sekali dengan ketupat sayur. Sampai akhirnya saya beralih lagi ke menu masakan rumahan. Kali ini saya menyebrang jauh ke negeri Cina. Ayam Kam Heong ala Chinese ini bercita rasa khas daun kari. Karena Kam Heong ini sendiri artinya "beraroma wangi". Dan saya termasuk salah satu penggemar aroma dari daun kari, karena cita rasanya yang beda dan sangat aromatik. Rasanya perpaduan daun kari dan bumbu kari manambah aroma dalam masakan ayam ini.
Cara pengolahan Ayam Kam Heong ini sangatlah mudah, tidak perlu terlalalu lama memarinasi, hanya membutuhkan waktu setengah jam atau satu jam. Saya menggunakan tepung beras karena tepung beras menambah tekstur crispy ayam. Tapi jika ingin lebih garing, bisa dengan mengistirahatkan ayam yang sudah digoreng selama 5 menit lalu kembali menggorengnya dengan minyak panas. Kenapa digoreng dua kali, jawabannya supaya ayam lebih awet crispy nya, tapi syaratnya harus di istirahatkan dulu sesaat sebelum digoreng.
Ayam Kam Heong ini sangat tepat disajikan sebagai menu makan siang atau makan malam. Hati-hati boros nasi ya, karena cita rasa ayam Kam Heong ini sangat gurih. Oh ya, saya tidak menambahkan garam lagi pada bumbu kuahnya, karena saus tiram yang saya gunakan sudah asin. Tapi balik lagi ke selera masing-masing ya, jika kurang asin bisa ditambahkan garam. Silahkan menyesuaikan dengan lidah masing-masing.
500 sayap ayam (bisa diganti bagian ayam apa saja)
Bahan Marinasi :
1 1/2 sdm tepung beras
garam secukupnya
1/2 sdt kunyit bubuk
Bahan Saus/kuah:
3 siung bawang putih halus (saya pakai baceman bawang putih 1 sdm)
2 batang cabai merah kering iris menyerong
1/2 genggam daun kari/daun koja
1 1/2 sdm bubuk kari
1/2 blok kaldu sapi atau 1 sdt kaldu sapi bubuk
( Note : Jangan diganti kaldu ayam ya )
2 sdm saus tiram
2 sdm kecap manis
1 cup air atau secukupnya
Cara Membuat:
1. Marinasi ayam dgn bumbu marinasi selama 1/2 jam sampai 1 jam.
2. Panaskan minyak agak banyak. Setelah benar2 panas goreng ayam sampai keemasan. Angkat dan tiriskan. Boleh digoreng 2 x jika ingin garingnya awet.
3. Tumis bawang bombay, bawang putih, cabe kering, daun kari, sampai wangi tambahkan kaldu bubuk dan aduk rata.
4. Tambahkan air, kecap, saus tiram aduk rata. Masukkan ayam aduk sampai kuah mengental. Jika krg asin tambahkan garam. Saya tdk pakai krn sudah asin dari saus tiram nya.
5. Done. Sajikan panas2 bersama nasi hangat. Ditunggu recook nya.
yummy nih
ReplyDelete